Social Icons

Pages

Friday, February 11, 2011

Musikku : Biografi Ozzy Osbourne


John Michael ‘Ozzy’ Osbourne merupakan legenda hidup bagi genre musik Heavy Metal. Bahkan dirinyalah yang mempopulerkan genre musik ini ke seantero jagad dengan bandnya, Black Sabbath. Ozzy menjadi vokalis band tersebut selama satu dekade, terhitung sejak tahun 1969 sampai tahun 1979. Meskipun telah lama meninggalkan grup yang telah membesarkan namanya  tersebut. Ozzy tetap berkarya di jalur musik hingga kini.
Ozzy merupakan salah satu vokalis Heavy Metal paling berkarakter di dunia. Suara lengkingannya membawa Black Sabbath menjadi salah satu band internasional kelas wahid. Namun perangainya yang slengean sulit diubah. Penggunaan obat-obatan dan alkohol yang berlebihanlah yang akhirnya membuat dirinya dipecat dari band yang didirkannya tersebut. Disamping itu, sejak awal dirinya dan gitaris Tommy Iommi memang memiliki hubungan yang kurang harmonis.

Tapi alih-alih tenggelam, justru pamor opa satu ini kian menanjak setelah bersolo karir. Tercatat sepuluh album solonya telah dikeluarkan selama rentang waktu 20 tahun. Dan total penjualan seluruh albumnya tersebut di seluruh dunia mencapai lebih dari 70 juta kopi. Album tersuksesnya adalah Blizzard Of Ozz (1980) dan No More Tears (1991)

Ozzy Osbourne adalah sosok yang eksentrik. kini ia selalu berpakaian jubah hitam-hitam dengan rambut gondrong dan riasan mata berwarna senada. Sejak karirnya di Black Sabbath, Ozzy sering dituding sebagai pemuja setan, meski hal ini sering ditampiknya. Pada tahun 1992, Ozzy mengaku bahwa dirinya adalah jemaat Church Of England, sebuah aliran kepercayaan yang menggabungkan ajaran Katolik Roma dan Gereja Reformasi, dan dirinya selalu berdoa sebelum tampil.


Satu tindakan kontroversial Ozzy yang akan selalu dikenang orang dan menjadi semacam trade mark nya adalah ketika ia menggigit kepala seekor kelelawar hingga putus pada sebuah konser. Ozzy berkilah ia mengira kelelawar yang dilemparkan ke panggung oleh seorang fans itu adalah boneka. Namun belakangan Ozzy mengulangi hal ini dengan menggigit kepala seekor merpati hingga putus dengan sengaja pada sebuah pertemuan dengan para produser musik di Los Angeles. Hal ini sering diparodikan dan menjadi salah satu faktor yang menyebabkan Ozzy Osbourne terkenal di seluruh dunia.



Selain itu, dirinya kerap bertingkah nyeleneh. Pernah suatu kali ia mengencingi benteng Alamo yang bersejarah di Texas hingga harus berhadapan dengan vonis 10 tahun penjara. Gilanya lagi hal tersebut dia lakukan dengan mengenakan gaun istrinya!
Tak hanya kelakuannya, bahkan lirik-lirik yang diciptakannya pun berbahaya. Pada tahun 1985, seorang remaja asal AS tewas bunuh diri setelah mendengarkan lagunya yang berjudul ‘Suicide Solution’. Pengadilan membatalkan tuntutan orangtua sang anak karena merasa tak ada hubungan antara lirik lagu dengan perbuatan yang dilakukan remaja tersebut.
Namun dibalik semua kelakuan tersebut, Ozzy adalah musisi dengan ide-ide brilian. Ia menggagas Ozzfest, sebuah festival musik metal yang kini menjadi salah satu yang terbesar di dunia. Ternyata alasan dibalik penggagasan ini sepel saja. ozzy sakit hati karena kerap ditolak saat ingin manggung di festival musik Lollapalooza, maka ia ingin membuat satu festival musik dimana dirinya bisa mendapatkan kepuasan batin dengan selalu menjadi Headliners / pengisi acara utama.

Kini, selain tetap bernyanyi dan menciptakan lagu, Ozzy sibuk menjadi salah satu kontributor harian Sunday Times. Menjawab pertanyaan dari para pembaca dan fans-fans nya. Sebelumnya, kehidupannya dan keluarganya disorot dalam sebuah reality show bertajuk The Osbournes. Acara ini ditayangkan oleh MTV dan memperoleh sukses besar.

Berikut biografi singkat Ozzy Osbourne metal:
Nama lengkap : John Michael Osbourne
Nama beken : Ozzy Osbourne
Tempat / tanggal lahir : Aston, Birmingham / 3 Desember 1948 (umur 62 tahun)
Status : Menikah
Nama Istri : Sharon Rachel Osbourne (58 tahun)
Nama Anak :
  • Kelly Osbourne (26 tahun)
  • Jack Osbourne (24 tahun)
  • Aimee Osbourne (27 tahun)
  • Robert Marcato (26 tahun / adopsi)
Diskografi album solo :
  1. Blizzard Of Ozz (1980)
  2. Diary Of A Madman (1981)
  3. Bark At The Moon (1983)
  4. The Ultimate Sin (1986)
  5. No Rest For The Wicked (1988)
  6. No More Tears (1991)
  7. Ozzmosis (1995)
  8. Down To Earth (2001)
  9. Black Rain (2007)
  10. Scream (2010)

No comments:

Post a Comment

Seluruh artikel di blog ini adalah hasil dari copy paste dari berbagai sumber jadi mohon maaf sebelumnya kepada para original writer...