Social Icons

Pages

Wednesday, November 3, 2010

10 Penghalang Datangnya HIDAYAH

10 Penghalang Datangnya HIDAYAH merupakan hal yang harus anda ketahui dan WAJIB SOBAT PAHAMI..bahwa ternyata ada hal-hal tertentu yang mengalangi datangnya hidayah kepada kita...hal ini sesuai dengan Firma Allah dalam Surat Al Israa' ayat 15

 
Barangsiapa yang berbuat sesuai dengan hidayah (Allah), maka sesungguhnya dia berbuat itu untuk (keselamatan) dirinya sendiri; dan barangsiapa yang sesat maka sesungguhnya dia tersesat bagi (kerugian) dirinya sendiri. Dan seorang yang berdosa tidak dapat memikul dosa orang lain, dan Kami tidak akan meng'azab sebelum Kami mengutus seorang rasul. 
Ini berarti hidayah bisa datang kepada kita jika kita mengetahui apa-apa saja hal yang mendukung datangnya hidayah ALLAH, namun kita kudu pahami bahwa ada 10 perkara yang menghalangi datangnya Hidayah Allah SWT diataranya adalah : 
1. Lemahnya Ilmu 
Lemahnya ilmu merupakan salah satu dari penghalang datangnya hidayah Allah, ilmu adalah cahaya, ia akan menjadikan yang haq nampak haq dan yang batil nampak batil. orang yang bodoh seperti orang yang memandang dalam kegelapan, tidak terlihat olehnya kebenaran dan keburukan pun kabur tiada ketahuan. Lemahnya ilmu membuat seseorang tidak kuasa berfikir untuk apa aku hidup, kemana aku hidup, untuk siapa aku hidup dan akan kemana aku nanti. 
2. Ilmu yang tidak diamalkan Ilmu 
yang tidak diamalkan ibarat pohon yang lebat namun tanpa buah, akhirnya dimakan usia dan usang tiada berguna, hal ini akan menghalangi datangnya hidayah Allah SWT, jika sobat memiliki ilmu sedikit, jangan di tahan mari disebarkan kepada semua, mana tau ketika kita menyebarkan ilmu itu, datanglah hidayah Allah kepada kita. Jadi Mari kita Amalkan ilmu kita yang di ibaratkan hanya setetes air laut sedangkan ilmu Allah tiada terkira, lalu masihkah kita pelit ilmu? 
3. Hasad dan sombong 
Sikap dengki merupakan sikap yang tidak menyukai seseorang memperoleh karunia, sedang kesombongan adalah menolak kebenaran dan meremehkan orang lain. hasad atau dengki dan kesombongan akan menutup pintu bagi datangnya kebenaran dan hidayah, karena hidayah hanya datang kepada hati yang bersih, ibarat iblis yang sungguh terlaknat ketika bersikap sombong di hadapan Allah dan Allah hinakan ia hingga hari kiamat, nauzubillah. 
4. Takut Kehilangan Jabatan 
Banyak orang takut kehilangan jabatan sehingga menghalalkan segala cara, realita bisa kita lihat sekarang, betapa korupnya negeri ini. 
5. Cinta Syahwat dan Harta Benda 
Cinta Syahwat dan Harta benda membuat seseorang lebih mencintai dunia lupa akhirat akhirnya sampai ke lubang kubur baru menyadari, cinta syahwat membuat ia selalu menuruti hawa nafsu, cinta harta membuat ia pelit dan tamak. 
6. Lebih Mencintai Keluarga dan Kerabat 
Ketika hal ini datang maka setiap kesalahan akan dibenarkan dan yang benar akan disalahkan, ketika datang seruan untuk berjihad ia dilarang oleh keluarga dan ia lebih memilih keluarga dari pada Allah. inilah yang menyebabkan kebanyakan orang kafir tetap dalam kekafirannya karena ingin tetap bersama kaum, keluarga dan familinya. 
7. Lebih Mencintai Tanah Air dan Bangsa 
Seperti kisah Nabi kita, ketika nabi kita menyerukan untuk hijrah maka kebanyak untuk tidak mengikuti beliau karena terlalu cinta kepada tanah air sehingga lupa syariat yang Allah tetapkan, ketika di lingkungan yang jelak kita kudu hijrah. 
8. Takut Meninggalkan Adat Nenek Moyang 
Inilah pula yang menghalangi Abu Thalib dan semisalnya, kebanyakan mereka akan menjawab : Kami ikuti apa yang kebanyakan nenek moyang kami atau pendahulu kami, sehingga semua adat kudu diikuti padahal tidak ada dalam islam. 
9. Persaingan Berburu Dunia 
Persaingan memburu dunia membuat sesorang akan menghalalkan segala cara, sebaik-baiknya persaingan adalah bersaing untuk mendapatkan ridho Allah, yang jelas tidak melupakan dunia tidak pula melupakan akhirat. 
10. Teman yang buruk lingkungan dan kebiasaan yang tidak baik 
Seseorang tergantung kepada teman, sahabatnya dan lingkungannya, ketika teman sesat maka kebanyakan juga akan ikutan sesat, ketika teman dan sahabat berbuat maksiat maka maksiat itu dikerjakan secara berjamaah.. 
10 Penghalang Datangnya HIDAYAH ini membuat penulis dan sobat sekalian mari kita introspeksi diri, maka tau berbagai hidayah yang kita inginkan belum terkabul, bisa jadi kita masih melakukan 10 hal diatas...jadi belum terlambat...

No comments:

Post a Comment

Seluruh artikel di blog ini adalah hasil dari copy paste dari berbagai sumber jadi mohon maaf sebelumnya kepada para original writer...