Angga Firmanza - wolipop
Dok. Thinkstock
Mengetahui kelemahan sendiri dalam urusan diet dan mencoba memperbaikinya adalah cara yang tepat untuk keberhasilan menurunkan berat badan. Dengan adanya tekad yang kuat, maka Anda pasti bisa memperbaiki kelemahan. Berikut ini kelemahan yang biasa terjadi pada orang dalam urusan diet, seperti dikutip dari women24.
1. Memakan terlalu banyak makanan yang salah;
2. Kurang berolahraga;
3. Tidak konsisten saat diet.
Jika kelemahan Anda ada pada poin pertama, maka mulailah perbaiki kelemahan ini. Ubahlah pola makan dengan membiasakan mengonsumsi makanan yang sehat seperti sayuran hijau dan buah. Dengan begitu, maka Anda bisa mengurangi porsi karbohidrat seperti nasi.
Bila kelemahan Adna ada pada poin kedua, maka mulailah untuk rutin berolahraga. Tidak perlu melakukan perubahan aktivitas yang drastis karena hanya membuat Anda cepat menyerah. Lakukanlah dengan perlahan.
Mulailah olahraga tiga hari dalam seminggu dengan durasi 30 menit. Lakukan aktivitas sehat ini dalam satu bulan, baru kemudian tingkatkan intensitas dan jumlah hari secara perlahan.
Tidak konsisten dalam diet merupakan salah satu kelemahan yang sering dialami orang yang berdiet. Pada hari kerja, rencana Anda mungkin berjalan mulus. Namun saat akhir pekan datang, Anda mulai kalab dan melupakan diet. Akhirnya, pada pekan berikutnya Anda merasa gagal dan kembali pada kebiasaan lama.
Dalam hal ini, yang perlu diperhatikan adalah konsistensi. Sebenarnya tidak masalah jika diakhir pekan Anda memberikan penghargaan pada diri sendiri untuk menikmati es krim yang lezat. Namun, pastikan Anda telah mengonsumsi makanan yang sehat sesuai diet terlebih dahulu. Dengan begitu, maka Anda tidak akan memakan banyak kudapan karena sudah merasa kenyang.
No comments:
Post a Comment
Seluruh artikel di blog ini adalah hasil dari copy paste dari berbagai sumber jadi mohon maaf sebelumnya kepada para original writer...